Cara Menghilangkan Komedo Di Hidung Dengan Pasta Gigi & Putih Telur

Dua hal yang berbeda. Ya, pasta gigi dan telur sangat berbeda tapi sama-sama memiliki kesamaan, bisa mengusir komedo di wajah.

Bagaimana cara menghilangkan komedo di hidung ? Yuk kita bahas bersama di bawah ini:

1. Pasta Gigi
Hanya dengan mengoleskannya pada daerah wajah berkomedo, masalah yang satu ini teratasi. Biarkan mengering lalu bersihkan dengan air bersih.

2. Putih Telur
Tahap pertama usap wajah dengan handuk yang sudah dicelupkan pada air hangat (agar pori-pori membesar). Lalu usapkan putih telur pada wajah atau daerah yang berkomedo dengan mengunakan jari  jemari Anda. Lakukan pemijitan lembut dengan arah memutar. Ambil 2 lembar tissue lalu tempelkan pada wajah atau daerah berkomedo sebagai cara agar komedo menempel pada tissue tersebut. Biarkan sampai putih telur mengering di wajah. Setelah itu lepaskan tissue dan bersihkan wajah dengan air dingin.

3. Pasta Gigi dengan Putih Telur
Masukkan putih telur ke dalam mangkuk lalu campur dengan pasta gigi (secukupnya). Aduk sampai rata. Setelah tercampur rata, oleskan perlahan pada bagian wajah berkomedo (hidung), lalu oleskan campuran pasta gigi dan putih telur tersebut pada selembar tissue kemudian letakkan tissue tersebut pada bagian wajah berkomedo. Setelah 20 menit, angkat tissue tersebut, lalu bersihkan dengan air hingga bersih.

4. Pasta Gigi dengan Jeruk Nipis
Peras jeruk nipis hingga mendapatkan 1 sendok teh perasan. Campur dengan pasta gigi (secukupnya). Aduk sampai rata. Oleskan pada bagian wajah berkomedo, diamkan kurang lebih 15 menit. Gunakan jari bersih Anda untuk memijit lembut bagian tersebut. Bersihkan wajah dengan air lalu gunakan sendok yang sudah dimasukkan ke dalam kulkas untuk mengetuk-ngetuk wajah sebagai cara menutup pori-pori.

5. Pasta Gigi dan Garam
Garam memiliki manfaat menghaluskan kulit dan untuk proses pengelupasan yang bisa mengurangi komedo. Dan manfaatnya akan lebih bagus jika dicampurkan dengan pasta gigi. Caranya adalah campurkan 1 sendok teh garam dan 1 sendok teh pasta gigi, aduk rata, oleskan pada area wajah yang bermasalah dengan komedo, diamkan kurang lebih 5 menit. Lalu bilas dengan air bersih. Jangan lupa ketuk-ketuk bagian berkomedo tersebut dengan sendok yang sudah disimpan di dalam lemari es sebagai cara menutup pori-pori kulit. Rasakan, kulitpun terasa sangat lebut dari biasanya dan komedo Anda pun hilang.
Nah,, bagaimana? Siap mencoba cara menghilangkan komedo di hidung di atas?